TUGAS DAN PROGRAM PESERTA KAMPUS MENGAJAR (Bagian 1)

HusainAhmad.com Salah satu jilid dalam MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) program KM (Kampus mengajar). secara sederhana program ini, hampir sama dengan program KKN yang ada di beberapa universitas. Bedanya adalah KM dinaungi langsung dari pusat. dan peserta mendapat insentif dari kementerian.

Saat ini, program KM telah memasuki jilid ke 4 biasa disebut KM4. Berdasarkan pengalaman sebagai DPL, saya ingin men share dalam tulisan ini beberapa tugas dan program yang wajib dikerjakan mahasiswa peserta KM. Karena beberapa program yang diminta pusat terkadang tidak terproram sejak awal (diberitahukan setelah mahasiswa telah beberapa minggu di lokasi). Hal ini terkadang membuat mahasiswa kebingungan.

Tugas-Tugas “standar”, mengapa saya maksud standar karena tugas ini sudah diberitahu sejak awal, dan di isi dalam website KM. diantaranta adalah:

Laporan Harian

Sama seperti namanya, anda pasti sudah dapat membayangkan apa yang diminta. Iya benar, pada bagian ini mahasiswa akan diminta untuk melaporkan logbook hariannya. jadi apa saja yang anda kerjakan terkait program KM ini harus anda laporkan dibagian ini. Namun, apa saja yg harus dilaporkan.. berikut point-pointnya.

  • Deskripsi log book (hal ini terkait narasi kegiatan anda).
  • Lampiran (dapat berupa file pdf, dan dapat juga gambar).
  • jenis bantuan yang anda berikan, bagian ini juga akan meminta berapa lama anda melakukannya. dalam jenis batuan ini ada 5 item: (1) Membantu Pembelajaran Bahasa Indonesia; (2) Membantu Pembelajaran; (3) Matematika; dan (4) Membantu Administrasi; dan (5) Membantu Adaptasi Teknologi.

Laporan Mingguan

Yup betul sekali, pada bagian laporan mingguan ini anda diminta melaporan rekap dari kegiatan yang anda lakukan selama seminggu. Mahasiswa harus melaporkan seluruh kegiatannya dalam lampiran (format akan dibagikan). Isian pokok dalam bagian ini adalah:

  • Lampiran
  • Rencana Kegiatan
  • Pelaksanaan Kegiatan
  • Analisis Hasil Kegiatan
  • Hambatan dan Upaya Mengatasi Hambatan
  • Rencana Perbaikan dan Tindaklanjut

Pre Test AKM (Asesmen Kompetensi Minimum)

Program ini akan diminta dilakukan untuk kelas 5 untuk SD dan kelas 8 untuk SMP. Untuk kegiatan ini anada akan diminta melakukannya dengan mendaftar pada semacam “data base”. Namun tenang saja smeua sudah disiapkan dengan baik oleh pengelola/panitia dari pusat. Kegiatan ini biasanya di jadwalkan di bulan pertama kegiatan.

Koordinasi dengan sekolah.

Kegiatan ini sebaiknya lakukan diawal datang ke lokasi, minggu pertama. kegiatan ini dilakukan tentu saja untuk membicarakan dengan pihak sekolah.. terkait program apa saja yang nada usulkan dan cocok untuk sekolah. Sangat penting untuk membeuat program terkait literasi dan numerasi. Hal Penting lainnya adalah dokumentasikan kegiatan anda. dalam bentuk foto dan daftar hadir.

Post Test AKM (Asesmen Kompetensi Minimum)

Kegiatan ini kurang lebih sama dengan pre test, bedanya dilakukan di bulan akhir kegiatan. dan hasilnya harus dikirimkan ke panitian pusat.

Mid dan Final Assesment.

Agak sedikit berbeda dengan lainnya, pada bagian ini anda akan diminta menilai sejawat anda sesama peserta dan juga melakukan penilaian mandiri, melalaui serangkaian pertanyaan dalam bentuk pilihan ganda.

Program tambahan sesuai kelompok Sekolah.

berdasarkan pengalaman pada KM3 kemarin ada satu program dari panitia pusat terkait bagaimana peserta KM3 dapat berkontribusi dalam peningkatan literasi dan numerasi disekolah. Untuk Hal ini panitia mengkategorikan sekolah kedalam 3 kelompok. Masing-maisng sekolah membutuhkan perlakuan yang berbeda.

Sumber: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Masing-masing kelompok sekolah ini membutuhkan perlakukan yang berbeda sebagai berikut:

Kelompok sekolah 1: Pengembangan strategi pembelajaran kreatif untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi.

Kelompok sekolah 2: Pengembangan strategi pembelajaran kreatif sesuai peta modul kemampuan siswa untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi

Kelompok sekolah 3: Pengembangan strategi pembelajaran kreatif untuk meningkatkan kemampuan literasi dan numerasi serta memperkenalkan kurikulum merdeka.

Jika menurut anda artikel ini bermanfaat, silahkan untuk membagikannya, memberi komentar, dan meng klik iklannya…. Hal ini dapat menjaga eksistensi website ini. Terima kasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *